Studi Literatur: Peran Penyusunan Anggaran Dalam Sistem Pengendalian Manajemen Terhadap Kinerja Organisasi
Main Article Content
Abstract
Penyusunan anggaran merupakan instrumen penting dalam sistem pengendalian manajemen yang digunakan untuk mengarahkan, mengendalikan, dan mengevaluasi kinerja organisasi. Anggaran berperan sebagai alat perencanaan sekaligus standar pengendalian dalam pelaksanaan aktivitas organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peran penyusunan anggaran dalam sistem pengendalian manajemen terhadap kinerja organisasi melalui pendekatan literature review. Metode penelitian dilakukan dengan menelaah dan mensintesis hasil-hasil penelitian terdahulu yang membahas penyusunan anggaran, akuntansi pertanggungjawaban, sistem pengendalian manajemen, dan kinerja organisasi pada sektor publik dan swasta. Hasil kajian menunjukkan bahwa penyusunan anggaran yang dilakukan secara sistematis dan berbasis pertanggungjawaban mampu memperkuat efektivitas sistem pengendalian manajemen melalui penetapan standar kinerja, pengawasan realisasi, serta identifikasi penyimpangan. Selain itu, penerapan anggaran yang didukung oleh pengendalian internal yang memadai dan komitmen organisasi berkontribusi terhadap peningkatan efisiensi, akuntabilitas, dan kinerja organisasi. Dengan demikian, penyusunan anggaran memiliki peran strategis sebagai instrumen pengendalian manajemen dalam mendukung peningkatan kinerja organisasi secara berkelanjutan.
Downloads
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.